Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2022

BERAT SEKALI DIJALANI

Gambar
Hai...Sobat Album. Terima kasih sudah hadir dan membaca tulisan saya di blog Album Sejarah Indonesia ini. Kali ini saya tidak membahas sejarah ya, tetapi sedikit atau mungkin banyak yang ingin saya sampaikan kepada kalian. Agar kalian tahu...bahwa di dalam konten "Bersama Veteran RI" membuat saya harus menguatkan mental saya, bahkan termasuk mental istri saya. Secara semua ide atas konten Bersama Veteran RI adalah dari istri. Video wawancara saya kepada Veteran RI bisa kalian saksikan di channel Youtube Album Sejarah Indonesia. Jika kalian masih bingung apa itu Veteran? singkatnya mereka adalah orang-orang yang berjasa untuk Negara melalui tindakan angkat senjata. Baik dari militer ataupun laskar (Milisi bahasa awamnya). Saya, mas Rifaldi, Tri Retno, Risfa, dan kameramen istri saya. Kami berlima adalah pionir pertama dalam konten Bersama Veteran RI. Hari ini, 6 Juli 2022 untuk sekian kalinya saya mendapat kabar atas berpulangnya seorang Veteran yang pernah saya wawancarai be

FOTO EKSEKUSI ANGGOTA PKI DI MAGETAN 1948

Gambar
 Foto mengandung konten sensitif ! Spesial untuk kalian saya bagikan 14 buah foto peristiwa FDR/PKI 1948 dari Arsip Belanda. Untuk kalian yang sensitif dengan gambar-gambar kesadisan/kekejaman saya sarankan untuk tidak melihat foto-fotonya. Terima kasih. Dua foto ini kemungkinan dari Madiun, Jawa Timur saat salah satu anggota PKI ditahan dan diinterogasi oleh TNI dari Divisi Siliwangi. Lima buah foto proses eksekusi "Si Jagal PKI" yang bernama Sipong, ditengah alun-alun Magetan pada tahun 1948 oleh TNI dan disaksikan oleh masyarakat umum.  Tujuh buah foto proses eksekusi anggota PKI di alun-alun Magetan, bebarengan dengan eksekusi "Si Jagal PKI" dengan disaksikan masyarakat umum.